Untuk menarik minat siswa Sekolah Dasar terhadap matematika / ilmu hitung, seorang guru SD perlu mengerti dan memahami berbagai macam teori yang ada. Tidak hanya itu, seorang guru SD juga perlu menerapkan berbagai macam metode pembelajaran matematika, agar siswa SD dapat lebih tertarik dengan matematika yang selama ini menjadi mata pelajaran yang sangat ditakuti.
Penggunaan alat seperti kalkulator dan juga komputer dapat menjadikan siswa SD lebih menyukai matematika. Jadi jelas bahwa penggunaan matode dan teori pengajaran yang tepat dan juga alat yang menarik akan mendorong / memotivasi siswa untuk menyukai ilmu matematika.
Untuk meningkatkan metode pengajaran matematika yang dapat diminati oleh siswa SD, maka saran saya sebagai calon guru SD adalah sebagai berikut:
1. Seorang guru SD harus dapat menerapkan berbagai macam teori dan metode pembelajaran dengan tepat. Artinya metode dan teori-teori pembelajaran tersebut disesuaikan dengan perkembangan anak.
2. Penyajian pembelajaran matematika akan lebih diminati oleh siswa SD, apabila penggunaan metode, teori-teori pembelajaran dan juga alat yang tepat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar